Siswa-siswi SMA Xaverius Pringsewu kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Karate KKI Lampung Utara Cup II yang berlangsung pada 7-9 Februari 2025 di GOR Sukung, Kotabumi, Lampung Utara. Dalam kejuaraan tersebut, tim karate SMA Xaverius Pringsewu berhasil meraih beberapa medali di berbagai kategori.

Salah satu atlet yang menonjol adalah Felycia Dian Ariandi, yang berhasil meraih Juara II atau medali Perak dalam kategori kumite putri junior. Prestasi ini menambah daftar panjang pencapaian Fely di bidang karate.
Adapun Juara III atau medali Perunggu diperoleh Andreas Guna Wirasena, FX Alfindo Yogatama, Agata Valen Felintang, Aurel Salomita, Stefanus Dike Arya Saputra, Olfina Hubi atas kerjakeras dan usahanya membawa nama baik SMA Xaverius Pringsewu.

Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras para siswa dalam berlatih, dukungan penuh dari pihak sekolah, serta bimbingan intensif dari pelatih. Kepala SMA Xaverius Pringsewu, Petrus Risdianto, S.Pd menyatakan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh para siswa. “Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Semoga prestasi ini dapat memotivasi siswa lain untuk terus berprestasi di bidang yang mereka tekuni,” ujarnya.
Prestasi ini semakin mengukuhkan reputasi SMA Xaverius Pringsewu sebagai salah satu sekolah unggulan di Lampung yang tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga mendukung pengembangan bakat dan minat siswa di berbagai bidang.
Penulis : Thomas AC



